Pemerintah desa kaili melalui Ruang Komunitas Digital Desa (RKDD) menerima bantuan sarana dan prasarana desa cerdas berupa sebuah Printer dan Personal Computer (PC) . Penyerahan berlangsung di kantor desa kaili kecamatan suli barat kabupaten luwu kamis 14 november 2024 didampingi langsung oleh kader digital dan duta digital.
Kegiatan dimulai dengan pemasangan printer dan PC, pengecekan speifikasi dan di lanjut dengan penandatanganan Berita acara oleh seluruh pihak terkait.
Keberadaan Desa Cerdas diperlukan sebagai upaya bagi desa untuk memulai ber-transformasi digital, yang dapat mengakselerasi pembangunan desa sekaligus mendukung proses pemberdayaan masyarakat menjadi lebih baik, lebih cerdas dan lebih berkualitas.
Program Desa Cerdas sendiri bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan publik, ekonomi, dan sosial masyarakat desa melalui pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi. Dengan adanya penyaluran sarpras RKDD, diharapkan Desa Bumi Bahari dapat mempercepat digitalisasi dan mampu bersaing di era globalisasi, sekaligus meningkatkan kesejahteraan warga desa.
Dengan program ini, pemerintah berharap seluruh desa di Indonesia dapat terhubung secara digital dan memberikan manfaat yang signifikan bagi kesejahteraan masyarakat. Penyaluran sarpras dan pelatihan yang terus dilakukan di berbagai desa menunjukkan bahwa pemerintah berkomitmen kuat dalam mewujudkan desa yang cerdas, mandiri, dan inovatif.